Mengenal 7 Cara Membuat Jantung Sehat, Siap Beraktivitas Normal

Cara Membuat Jantung Sehat


Jakarta - Cara membuat jantung sehat bisa dilakukan dengan banyak hal. Selain melakukan aktivitas fisik, asupan makanan yang sehat juga turut berperan menjaga jantung kita tetap normal dan sehat.
Jantung sendiri berperan penting dalam memompa darah ke seluruh tubuh. Bekerja sama dengan paru-paru, jantung akan menyuplai oksigen ke berbagai organ sehingga organ-organ di dalam tubuh mampu bekerja secara optimal.

Apabila fungsi organ ini tidak optimal, maka kemampuan fisik seseorang juga akan berkurang. Selain mudah lelah, seseorang juga mudah sesak napas setelah melakukan aktivitas berat.


Gejala Jantung yang Tidak Sehat
Jika jantung masih sehat, umunya kita bisa beraktivitas dengan normal tanpa ada keluhan sama sekali. Itulah kenapa rutin beraktivitas fisik merupakan salah satu cara membuat jantung sehat paling efektif.
Berbeda dengan mereka yang memiliki gangguan pada jantung. Umumnya, orang tersebut akan merasa cepat lelah saat melakukan aktivitas tertentu seperti naik tangga, mendorong beban, atau sekedar berjalan beberapa meter.


Rasa lelah tersebut biasanya juga dibarengi dengan sesak napas dan nyeri di bagian ulu hati. Kondisi tersebut akan membaik setelah beristirahat dan menghentikan aktivitas fisik yang sebelumnya dilakukan. Lebih lengkap, gejala umum yang dirasakan oleh seseorang dengan permasalahan jantung adalah sebagai berikut:
1.    Rasa tidak nyaman di dada seperti ada sensasi ditekan dengan benda tumpul.
2.    Perut terasa mual atau terasa sakit di bagian ulu hati.
3.    Rasa nyeri yang menyebar hingga ke lengan dan rahang.
4.    Kepala terasa pusing.
5.    Mudah merasa lelah dan sesak napas meski beraktivitas ringan atau tanpa aktivitas sekalipun.
6.    Bengkak pada telapak kaki, pergelangan kaki, dan betis.
7.    Jantung berdebar.


Inilah Cara Membuat Jantung Sehat
Jika organ satu ini masih berfungsi secara normal, maka kita wajib untuk menjaganya agar tetap prima. Dikutip dari Direktorat Promkes dan PM, ada 7 tips untuk menjaga kesehatan jantung kita, yaitu:
1.    Selalu aktif menjalankan aktivitas fisik seperti olahraga secara rutin. Hal ini merupakan cara membuat jantung sehat paling efektif.
2.    Jangan merokok atau segera hentikan merokok jika masih melakukannya.
3.    Jaga berat badan agar tetap ideal. Hal ini bisa dilakukan dengan menjaga pola makan sehat, rendah gula dan juga lemak.
4.    Rutin mengonsumsi buah dan sayur, terutama yang kaya serat.
5.    Kurangi penggunaan garam pada masakan atau makan siap saji yang akan dikonsumsi.
6.    Rutin mengonsumsi ikan, setidaknya dua kali dalam seminggu.
7.    Kurang mengonsumsi lemak jenuh seperti pada daging merah, mentega, keju, dan sebagainya.

Dengan menjalankan 7 cara membuat jantung sehat di atas, maka Anda bisa menurunkan risiko penyakit jantung yang bisa datang kapan saja.


Makanan yang Baik untuk Jantung

Ada sejumlah makanan yang bisa Anda konsumsi agar organ satu ini bisa tetap sehat dan kuat. Beberapa makanan tersebut antara lain:
1.    Sayuran hijau seperti sawi, bayam dan juga kangkung.
2.    Buah-buahan seperti blueberry, strawberry, raspberry, tomat, lemon, pepaya.
3.    Ikan yang mengandung asam lemak omega-3 seperti Salmon, Tuna, Trout, Ikan Kembung, Makarel.
4.    Kacang-kacangan seperti almond, kacang merah, kacang azuki, kacang fava, kacang Brazil.
5.    Biji-bijian seperti biji matahari, biji rami, biji labu.
6.    Dark Chocolate.
7.    Bawang putih.
8.    Makan yang mengandung lemak sehat seperti alpukat, minyak zaitun, minyak canola, susu rendah lemak.
Memiliki jantung yang sehat akan berimplikasi pada kondisi fisik yang kuat. Silakan ikuti cara membuat jantung sehat di atas agar Anda bisa tetap beraktivitas secara normal hingga hari tua nanti.